My biodata



Assalamualaikum Wr.Wb. Haiii kawan-kawan
Kenalan Yaah!! Tak kenal maka rugi loh :))

Perkenalkan nama aku Maimunah. Dari Tk,SD,sampai SMP aku biasa dipanggil munah, tapi semenjak SMA aku sering dipanggil Mai dan aku merasa senang karena lebih mudah diingat asiikk.

          Aku sering dibilang cewek manis, tapi entah mereka ngeliatnya darimana (hehe), aku lahir di Kalimantan Utara tepatnya di kota Tarakan dan lebih tepatnya lagi di rumah. Dan aku lahir tanggal 24 April 2000. Banyak yang bingung dan bertanya-tanya, nama kok tidak sesuai dengan bulan lahir. Ternyata ceritanya itu diakte kelahiran bulan lahirku salah cetak dan jadilah sampai sekarang bulan lahirku april deh. (maaf jadi curhat yakk).

Aku merupakan anak ke 6 dari 6 bersaudara yang dihasilkan oleh kedua orang tua aku H. Sukarno dan Sundari. Kakak ku semua udah pada besar dan udah kuliah semua dan aku yang paling uncit alias kecil. Aku tinggal dan dibesarkan di kota kecil yaitu Tarakan yang merupakan bagian dari Kalimantan Utara, sebenarnya dulu kami bagian dari Kalimantan Timur. Tetapi sekarang dipisah dan aku pun ga tau alasannya mengapa.

Dari SD, SMP sampai SMA aku selalu mengikuti ekstrakurikuler Tahfidz di sekolah. Karena aku sangat suka sekali yang namanya menghafal al-qur'an. Dari kelas 5 SD sampai kelas 2 SMP aku mulai menghafal al-qur'an disebuah lembaga yaitu Rumah Tahfidz. Dan alhamdulillah keluar dari lembaga tersebut jumlah hafalanku sebanyak 5 juz selama 4 tahun berada di tempat itu. Selanjutnya ketika SMA akupun melanjutkan hafalanku dan ternyata ada wisudanya juga. Ini foto-fotoku antara lain sebagai berikut :



Kalau dibawah ini lambang dari lemabaga Rumah Tahfidz Tarakan..



Yasudah deh, panjang banget ya udah lebih dari sekedar ABOUT ME. Maaf ya kalau ada kata-kata yang lebay gitu, maklum aku orangnya lebay (hehe). Dan makasih yaa  udah mampir diblog aku. aku mohon maaf loh ya kalau ada kata-kata yang kurang berkenan. Semoga blog aku bermanfaat.

Sampai jumpa lagi kawan..
Salam dari cewek manis, MAIMUNAH



Komentar