Rumah sakit UMM
Rumah Sakit
Universitas Muhammadiyah Malang mulai dibangun pada tahun 2009. Proses
pembangunannya dilaksanakan setelah mendapatkan ijin mendirikan bangunan (IMB)
dari Pemerintah Kabupaten Malang melalui unit pelayanan terpadu perizinan Nomor
: 180/05989/IMB/421.302/2009. Pada bulan Oktober 2012 Rumah Sakit UMM
mendapatkan izin mendirikan rumah sakit dari Dinas Kesehatan Kabupaten Malang
dengan Nomer: 503.1/83/421.103/2012.
Kemudian pada tanggal 20 Juni 2013 Rumah Sakit UMM mendapatkan izin operasional
Rumah Sakit Sementara dengan Nomer: 180/0006/IORS/421.302/2013.
Rumah Sakit UMM diresmikan pada tanggal 17 Agustus 2013 bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 68. Rumah Sakit ini merupakan sarana penunjang pendidikan dan merupakan salah satu profit center dari UMM. Lokasi Rumah Sakit ini tidak jauh dari Kampu 3 UMM yaitu tepatnya di sebelah timur terminal Landungsari. Berdiri di atas tanah seluas 9 hektare dan memiliki bangunan utama setinggi 6 lantai dan beberapa bangunan gedung penunjang setinggi 5 meter dan gedung rawat inap setinggi 3 lantai. Bentuk bangunan yang megah dan mewah dengan ciri khas arsitektur tiongkok menjadikan Rumah Sakit UMM ini mudah dikenali.
Rumah Sakit UMM diresmikan pada tanggal 17 Agustus 2013 bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 68. Rumah Sakit ini merupakan sarana penunjang pendidikan dan merupakan salah satu profit center dari UMM. Lokasi Rumah Sakit ini tidak jauh dari Kampu 3 UMM yaitu tepatnya di sebelah timur terminal Landungsari. Berdiri di atas tanah seluas 9 hektare dan memiliki bangunan utama setinggi 6 lantai dan beberapa bangunan gedung penunjang setinggi 5 meter dan gedung rawat inap setinggi 3 lantai. Bentuk bangunan yang megah dan mewah dengan ciri khas arsitektur tiongkok menjadikan Rumah Sakit UMM ini mudah dikenali.
Hotel UMMInn
UMM
Inn adalah hotel pendidikan pertama diMalang. Hotel ini berada 3mil dari pusat
kota Malang dan dekat dengan kota Batu. Hotel ini juga merupakan tempat
sempurna untuk pertemuan,konferensi dan seminar. Sekaligus menyediakan
pelayanan yang mudah bagi kebutuhan berbagai tema pesta yang sesuai dengan
kebutuhan. Pengunjung akan bisa menikmati perpaduan nuansa yang elegan yang bercitarasa modern,nyaman dan bernuansa
klasik dari 40 ruang tamu dan suite yang unik. Kami menjamin anda akan
menemukan perbedaan yang membuat kami menjadi pilihan favorit diantara
hotel-hotel Batu dan Malang.
Bookstore UMM
Bookstore
UMM diresmikan pada tanggal 21 Agustus 2005. Sebagai salah satu unit
bisnis Universitas Muhammadiyah Malang. Dalam masa beroperasi Bookstore UMM
telah mengalami perkembangan dari berbagai sisi meskipun dalam masa
perkembangannya masih terdapat banyak kekurangan. terdapat beberapa kendala
yang begitu mempengaruhi kinerja Bookstore UMM sejak beroperasi selama kurang
lebih 4 tahun 4 bulan. Kendala tersebut masih dirasakan sampai sekarang
misalnya jumlah mobilitas penjualan yang rendah.
Sampai saat ini Bookstore UMM telah memiliki 3 divisi yaitu
divisi buku, divisi stationery dan divisi computer, dan beberapa waktu yang
lalu Bookstore UMM mengembangkan satu divisi baru yang bekerjasama dengan pihak
perorangan dengan membentuk unit usaha baru yang dinamai pusat souvenir UMM,
dimana pihak perseorangan ini dipilih karena memiliki visi dan misi yang sama
dengan universitas muhammadiyah malang. Pangsa pasar yang dituju oleh pusat
souvenir ini terutama dari kalangan civitas UMM maupun kalangan non civitas
diharapkan mampu memberikan kontribusi yang lebih baik dalam perkembangan
Bookstore UMM di masa sekarang dan masa mendatang. 3 (tiga) divisi yang
dimiliki Bookstore UMM ini berada 1 (satu) lantai dengan display yang terbagi
sebelah barat untuk display divisi alat tulis kantor dan sebelah timur untuk
display divisi buku dan divisi computer.
Berpijak
pada rencana jangka panjang bookstore UMM yang mengacu pada beberap toko diarea
Malang dan sekitarnya, bookstore berupaya mengembangkan konsep baru dalam upaya
promosi atas bookstore UMM, penciptaan
brand baru dalam menunjang proses pemasaran mulai dikembangkan sejak November 2010.
Berpijak pada kondisi real bookstore UMM dimasa sekarang, akan dikembangkan
sebagai One Stop Market of Education and Shopping.
Sengkaling kuliner UMM(SEKUL)
Sengkaling
Food Festival merupakan
ikon wisata baru di Malang, yang berada dikawasan Taman Rekreasi Sengkaling
(TRS). SFF menempati areal seluas 3 hektar didepan TRS, yang sangat strategis
terletak dijalan raya antara Malang-Batu, dekat dengan beberapa perguruan
tinggi terkenal antara lain: Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Brawijaya,
Universitas Islam Malang, dan UIN Maulana
Malik Ibrahim. Didukung dengan areal parkir SFF yang sangat luas, dengan system
pengelolaan parkir yang baik, mampu menampung ratusan kendaraan, sehingga
diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung SFF.
Komentar
Posting Komentar